Jakarta, CNN Indonesia

Induk Google, Alphabet, berencana menghapus kebijakan syarat upah minimum hingga pemberian berbagai tunjangan yang disyaratkan kepada perusahaan pemasok di Amerika Serikat (AS).

Saat ini, para pemasok diwajibkan membayar karyawan minimal US$15 atau sekitar Rp243 ribu per jam (asumsi kurs Rp16.218 per dolar AS), serta memberikan asuransi kesehatan dan tunjangan lainnya.

Langkah tersebut dalam rangka agar perusahaan teknologi raksasa tersebut dapat menghindari proses tawar-menawar dengan serikat pekerja.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menukil Reuters, Minggu (21/4), juru bicara Google mengungkap penghapusan kebijakan yang diberlakukan sejak 2019 itu dimaksudkan untuk mematuhi peraturan ketenagakerjaan AS dan global terkait dengan pekerja tidak tetap.

“Pembaruan ini membuat kami sejajar dengan perusahaan besar lainnya dan secara sederhana mengklarifikasi bahwa Google bukan dan tidak pernah menjadi pemberi kerja bagi karyawan para pemasok kami,” kata juru bicara yang berbasis California, AS, tersebut.

Pengumuman ini muncul usai Dewan Hubungan Perburuhan Nasional AS pada Januari silam memutuskan bahwa Google merupakan ‘pemberi kerja bersama’ bagi para pekerja yang disediakan oleh perusahaan penyedia SDM, Cognizant Technology Solutions, serta harus melakukan perundingan dengan serikat pekerja.

Namun, Google mengajukan banding atas keputusan tersebut.

Dewan tersebut sebagian mengandalkan kebijakan pada 2019, dengan mengatakan bahwa kebijakan tersebut memungkinkan Google untuk melakukan kontrol terhadap para pekerja meskipun tidak mempekerjakan mereka secara langsung.

Mereka mengadopsi aturan yang mengatakan Google memiliki kendali tidak langsung atas kondisi kerja dapat dianggap sebagai pemberi kerja bagi pekerja kontrak.

Namun pada Maret, aturan itu telah diblokir oleh seorang hakim federal sehingga tak lagi berlaku.

Juru bicara Google pun mengatakan perusahaan akan terus menegakkan kode etik pemasok yang mengharuskan vendor dan perusahaan penyedia tenaga kerja untuk menyediakan kondisi kerja yang aman dan memenuhi kewajiban hukum yang ada.

Ia menambahkan sebagian besar pemasok perusahaan beroperasi di negara-negara bagian yang mewajibkan upah minimum US$15.

[Gambas:Video CNN]

(del/pta)






Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *